Jurnalismalang – Komandan Kodim 0843/Kota Malang Letkol Inf Tommy Anderson, M.PICT melakukan kunjungan ke Kantor PPK Kecamatan Klojen, dalam rangka meninjau Pengamanan dan proses Rekapitulasi Pemilu 2019, yang berada di Kantor Sekretariat PPK Klojen Jl. Surabaya No.3 Kota Malang. Senin (22/04/2019).
Letkol Inf Tommy Anderson, M.PICT, Komandan Kodim 0833 Kota Malang mengungkapkan, dirinya sengaja meninjau Kantor PPK Kecamatan Klojen, untuk mengetahui bagaimana proses Penghitungan Suara bisa berjalan dengan baik dan tidak ada pihak yang keberatan dan merasa dicurangi, semua disini harus fair dan TNI Polri akan mengamankan jalannya Penghitungan Suara sampai selesai.
“TNI dan Polri akan mengawal dan mengamankan hasil penghitungan suara Pemilu baik Pileg maupun Pilpres Tahun 2019 dan diharapkan dalam proses penghitungan suara ini nantinya bisa berjalan dengan lancar dan aman. Saya harap tidak ada yang keberatan atau merasa dicurangi dengan hasil Penghitungan Suara, karena KPU, TNI dan Polri disini sangat netral,” jelas Dandim 0833/Kota Malang.
Dalam kunjungannya tersebut, Dandim 0833 Kota Malang disambut langsung Wakapolsek Klojen AKP Tukimin Hadi, yang selanjutnya meninjau pelaksanaan Rekapitulasi perhitungan hasil suara Pemilu 2019 PPS Kelurahan Bareng, PPS Kelurahan Penanggungan di ruang 1dan PPS Kelurahan Oro – ora Dowo di ruang 2 Kantor Kecamatan Klojen. (DnD)