Peringati Hari Tani Nasional dan Hari Kerja Pertama Walikota Malang, AMMB dan Kelompok Angkot Geruduk Kantor Dewan dan Kantor Walikota Malang

Hari tani nasional yang sedianya jatuh pada hari senin 24 september 2018 di selebrasikan oleh Aliansi Mahasiswa Malang Bersatu (AMMB) dengan aksi demo dengan 19 point tuntutan.

Randi Satrizal selaku koordinator aliansi memimpin puluhan mahasiswa untuk bertemu anggota dewan dan wali kota Malang. “pemerintah kota malang dan anggota dewan harus menyuarakan suara kami (mahasiswa) menolak reforma agraria palsu rezim Jokowi-JK, rezim saat ini seolah olah memihak kaum tani dengan program bagi bagi sertifikat tanah sementara pemerintah tidak menghentikan monopoli tanah oleh korporasi besar” serunya.

Sementara itu, Muhammad Ula dari fraksi Gerindra mewakili enam dewan yang menemui mahasiswa menampung aspirasi demonstran. “kami tampung aksi saudara saudara mahasiswa, dan kami akan sampaikan pada herarki kami” tutup laki laki jangkung seraya mempersilahkan tiga anggota perwakilan aliansi untuk mediasi dan masuk kedalam gedung dewan.

Aksi mahasiswa sempat memaksa masuk ke gedung dewan sebelum akhirnya mereka (demonstran) balik arah menuju kantor Walikota untuk bertemu dengan Sutiaji Walikota yang baru di lantik kemarin.

“Saya bertanya pada kalian, apakah semua tuntutan kalian tentang pelanggaran kepada kaum tani terjadi di kota malang? coba tunjukan satu data saja jika ada penggusuran tani yang terjadi di kota malang?” ungkap ebes e warga malang itu.

Senada dengan para mahasiswa, puluhan masa dari sopir angkot yang di koordinatori oleh Roni Agustinus juga menyampaikan aspirasi tentang penggusuran pangkalan angkot di tidar untuk pembangunan yang mengatasnamakan pemerintahan.

“Kami senada dengan tuntutan rekan rekan mahasiswa, hanya saja ini lebih condong kepada peristiwa di kota malang sendiri sementara mereka (mahasiswa) lebih kepada isu agraria nasional, tutup pria berambut gondrong

Aksi dua element masa ini sengaja melakukan aksi demo hari ini sebab menghormati pelantikan Walikota yang di laksanakan kemarin. (doi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Top