JurnalisMalang – Terinspirasi dari semangat Ular Kayu yang merupakan simbol Tahun Baru penanggalan Tiongkok pada 2025, Malang Town Square (Matos) mengadakan serangkaian acara Perayaan Tahun Baru imlek bertajuk The Wise of the Wooden Snake.
“Acara Imlek Matos kali ini berlangsung mulai hari ini (29/1) sampai 3 Februari 2025,” jelas Sasmita Rahayu, Marketing Communication Manager Matos. “Para pengunjung dapat menikmati pertunjukan barongsai, leang leong (keduanya oleh South Lion), wushu (Lima Benua), oriental dance dan lintas budaya oleh Athena Flame Entertainment.”
Khusus hari ini, pertunjukan barongsai akan digelar dalam tiga sesi, salah satunya diadakan outdoor di Sky Garden, Matos. Selain suguhan pertunjukan khas Tiongkok, para tenant (penyewa gerai di Matos) akan membagikan angpao kepada para pengunjung di sekitar gerai mereka.
Sasmita menambahkan, Matos juga bekerja sama dengan Forum Komunikasi Antar Umat Beragama (FKAUB) dalam menampilkan beberapa pertunjukan yang mewakili berbagai agama di Indonesia. Di antaranya, Tari Sufi dan Hadra yang mewakili budaya Islam, dan Tari Bali yang merepresentasikan budaya Hindu.
Tiga sekolah, yaitu Bina Budi Mulia, Gracia, dan See Me Grow turut memeriahkan perayaan ini dengan hiburan bernuansa Imlek pada 1-2 Februari. Di hari yang sama, juga diselenggarakan Dance Competition ala K-Pop pada 1 Februari 2025. Sementara lomba menyanyi dan fashion diadakan esok harinya (2/2).
Sebagai bentuk kepedulian Matos terhadap tumbuh kembang anak usia dini diadakanlah acara Lomba Mewarna Mom & Kids yang diikuti 300 peserta. Acara lain yang juga diadakan di hari itu (3/2) adalah Teacher Class. 500 guru diperkirakan akan hadir di sesi tersebut.
“Dari tahun ke tahun pengunjung acara Imlek di Matos bisa mencapai sekitar 50 ribu orang. Maka kami memecah acara karena di hari H total pengunjung bisa sampai 55 ribu orang,” ujar Sasmita.
Dirinya mengungkapkan harapan untuk ekonomi yang lebih baik dan tenant yang lebih ramai pengunjung di Tahun Ular Kayu. Perubahan di bagian Hypermart Matos nantinya akan diisi oleh berbagai merek nasional yang sudah dikenal. (DnD)