Tinjau Langsung Pelaksanaan Qurban, Wahyu Hidayat Instruksikan Dispangtan Sebarkan Edaran Tata Cara Penyembelihan Hewan Qurban Sesuai Syariat

Jurnalismalang.com – Didampingi beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Pj. Walikota Malang, Wahyu Hidayat, melakukan peninjauan langsung pelaksanaan penyembelihan hewan qurban pada Idul Adha 1445 H, di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Malang, pada Senin (17/06/2024).

Dalam kesempatan tersebut, Wahyu menginstruksikan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (Dispangtan) Kota Malang, untuk menyebarkan edaran tata cara penyembelihan hewan qurban, yang sesuai dengan Syariat Agama dan Dinas Kesehatan (Dinkes).

“Tadi sudah saya minta Pak Kadispangtan, untuk menyebarkan tata cara penyembelihan hewan qurban seperti di An Nur ini, dan dipasang, agar baik orang yang memotong dan yang nonton dan yang berqurban, tahu tata cara yang sesuai syariat itu seperti apa, dan sesuai Dinkes itu juga seperti apa. Saya minta nanti disebarkan di semua tempat peribadatan, sekolah-sekolah maupun kantor-kantor yang akan memotong, itu resmi,” ujar Wahyu.


(Pj Wahyu Hidayat usai menyaksikan proses pemotongan hewan kurban di beberapa titik di Kota Malang)

Wahyu juga menuturkan bahwa kunjungannya pada qurban kali ini, guna mengetahui secara langsung proses pengecekan kesehatan hewan yang akan disembelih, mulai dari pengecekan pada bagian gigi, untuk mengetahui usia hewan qurban, baik itu hewan sapi maupun kambing.

“Nah itu tadi yang saya khususnya, memang hampir semua yang akan dipotong itu saya ingin lihat. Tata caranya untuk melihat baik sapi atau kambing itu yang sehat atau tidak. Tadi sebelum dipotong, pertama dilihat dari giginya untuk tahu usianya,” sambungnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Malang Suwarjana, seluruh daging kurban akan didistribusikan ke sejumlah Panti Asuhan di Kota Malang, serta masyarakat yang datang ke kantor Dinas Pendidikan.

“Nanti akan kita bagikan ke Panti Asuhan dan masyarakat yang datang langsung kesini,” ujar Suwarjana. (DnD)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Top