Letkol Inf Tommy Anderson dan Kombespol Leonardus Simarmata Mendapat Julukan Duo Tangguh

Jurnalismalang – Ucapan selamat jalan, selamat bertugas di tempat yang baru dan doa semoga sukses disampaikan oleh Ketua DPRD Kota Malang I Made Riandiana Kartika, setelah mengetahui bahwa Letkol Inf Tommy Anderson mendapatkan promosi jabatan yang baru setelah 1 tahun 6 bulan menjabat sebagai Komandan Kodim 0833 Kota Malang.

“Luar biasa kebersamaan yang telah kita bangun selama ini, sejak awal kami menjabat terus dikawal oleh Pak Dandim Letkol Inf Tommy Anderson, kami yakini Pak Tommy akan lebih sukses lagi ke depannya,” ungkap Ketua DPRD Kota Malang.

Menurut I Made Riandiana Kartika, berbagai peristiwa yang telah terjadi di kota Malang mengiringi kebersamaan dan kerjasama antara DPRD Kota Malang dengan jajaran Kodim 0833 Kota Malang yang dipimpin Letkol Inf Tommy Anderson.

“Setiapkali ada demo atau kegiatan besar di gedung DPRD Kota Malang, Letkol Inf Tommy Anderson tidak pernah jauh dari kami, sehingga kami merasa sangat terlindungi. Apalagi dengan Bapak Kapolresta Malang Kota, keduanya adalah Duo Tangguh bagi Kota Malang. Semoga sukses dan semua pengabdian serta pengorbanan Letkol Inf Tommy Anderson selama ini di kota Malang akan dibalas kebaikan dari Tuhan Yang Maha Esa dan membawa kebaikan dan kesuksesan Letkol Inf Tommy Anderson ke depan,” tambah I Made Riandiana Kartika.

Ketua DPRD Kota Malang juga menyampaikan ucapan selamat datang kepada Letkol Arm Ferdian Primadhona yang kini mendapat kepercayaan untuk menjabat sebagai Komandan Kodim 0833 Kota Malang.

“Selamat datang di bumi Arema, selamat bertugas di Kodim 0833 Kota Malang, semoga dapat menjalin kebersamaan bersama Forkopimda Kota Malang, sehingga dapat meraih prestasi yang lebih baik lagi saat bertugas di kota Malang,” harap I Made Riandiana Kartika yang bertemu dengan Komandan Kodim 0833 Kota Malang yang baru saat menggelar Rapat Paripurna.

Menurut Ketua DPRD Kota Malang, seperti halnya kesan-kesan para pejabat terdahulu di instansi manapun di kota Malang, di kota Malang ini suasananya sangat kondusif dan permasalahan selalu dapat diselesaikan dengan komunikasi serta kerjasama antar Forkopimda di kota Malang.

“Oleh karenanya kami berharap Dandim 0833 Kota Malang Letkol Arm Ferdian Primadhona dapat bersinergi dengan Forkopimda kota Malang untuk kemajuan kota Malang ke depannya,” pungkas pria yang akrab disapa Bli Made ini. (DnD)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Top