Dandim 0833/Kota Malang Bersama Kapolresta Malang Kota Hadiri Peresmian Posko Induk NU Peduli Covid 19 Malang Raya

Jurnalismalang – Komandan Kodim 0833/Kota Malang Letkol Inf Tommy Anderson, M.PICT bersama Muspida Kota Malang, menghadiri kegiatan Peresmian Posko Induk NU Peduli Covid 19 Malang Raya di Kantor PCNU Kota Malang Jl. KH. Hasyim Asyari No. 21 Kelurahan Kauman Kecamatan Klojen Kota Malang, Jum’at (17/04/2020).

Ketua Satgas NU Peduli Covid 19 Malang Raya dr. Syifa Mustika So.PD mengatakan, dirinya ingin menyatukan Malang Raya dalam satu satgas sesuai arahan PBNU Pusat, kegiatan Satgas NU Peduli Covid-19 Malang Raya melibatkan dokter NU dan satgas yang sudah mulai bekerja sejak tanggal 25 Maret 2020.

“Bentuk kegiatan Satgas NU Peduli Covid 19 Malang Raya, antara lain melakukan pencegahan penyebaran Covid 19 dengan melakukan penyemprotan desinfektan di wilayah Malang Raya dan melakukan edukasi dan memberikan informasi kepada masyarakat terkait perkembangan Covid-19 baik PDP dan ODP,” tutur dr. Syifa Mustika So.PD.

Sementara itu Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Dr. Leonardus Simarmata, S. Sos. S.I.K., M.H menyampaikan, aparat keamanan telah menyiapkan alternatif jika terjadi penolakan pemakaman jenazah korban Covid-19 seperti yang sempat terjadi di daerah Jateng.

“Kami menyiapkan alternatif lokasi pemakaman dan anggota kami siap melakukan pemakaman, bila masyarakat tidak mau melakukan pemakaman,” ungkap Kapolresta dengan bijak.

Sementara itu Komandan Kodim 0833/Kota Malang menyampaikan terimakasih atas semua kepedulian yang peduli terhadap warga masyarakat Malang, baik dari unsur pemerintah Relawan dan NU untuk bersama sama berupaya menangani dan meminimalisir penyebaran Pandemi Covid-19 di Kota Malang.

Kegiatan dilanjutkan dengan dilanjutkan dengan penyerahan secara simbolis bantuan dari Relawan Malang Bersatu Lawan Corona.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua PCNU Kota Malang Dr.Isroqunnajah,MAg, Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Dr. Leonardus Simarmata, S.Sos.S.I.K.,M.H, Ketua Satgas NU Peduli Covid 19 Malang Raya dr. Syifa Mustika So.PD.K.GEH, Ketua DPRD Kota Malang I Made Rian Kartika, Ketua PCNU Kab. Malang dr. Usman Umar,MM, Ketua GM-FKPPI Jatim Agus Soerjanto dan Walikota Malang Sutiaji. (DnD)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Top